News

 Demo Image
image
  • 2023-07-29 07:57:27
  • Tour, Tourism, Travel

Petualangan Eksklusif: Godevi dan Citilink Menjelajahi 3 Desa Wisata Bali

Rabu, 26 Juli 2023, Godevi menemani tim dari Citilink Indonesia untuk mengunjungi tiga desa wisata menakjubkan di Bali. Desa wisata tersebut diantaranya Desa Wisata Catur, Desa Wisata Sayan, dan Desa Wisata Taro yang memiliki ciri khas masing-masing.

Kunjungan pertama, kami disambut dengan hangat di Desa Wisata Catur, sebuah desa yang memiliki ciri khas dari perkebunan kopi dan alkurturasi budayanya. Disini kami melihat proses pembuatan kopi, mengunjungi kebun kopi, serta berkesempatan mencicipi racikan kopi arabika khas Kintamani itu. 

Selanjutnya mengunjungi Desa Wisata Sayan, dengan ciri khas lukisan dan spiritual healing-nya. Pengelola pokdarwis Desa Wisata Sayan mengajak kami untuk mengunjungi Young Artist Center dan menjelaskan mengenai aliran seni lukis tersebut. Kami juga berkesempatan untuk mencoba melukis bersama pelukis lokal.

Terakhir, kami mengunjungi Desa Wisata Taro yang memiliki pesona alam yang indah. Pemandangan matahari tenggelam dan kunang-kunang pada malam hari, menemani makan malam sebagai penutup perjalanan hari itu.