News

 Demo Image
image
  • 2021-12-30 10:21:11
  • Tour, Tourism, Travel

Jelajahi 3 Air Terjun Super Instagramable di Desa Aan, Klungkung, Bali

Liburan ke Bali, gak melulu harus ke pantai atau Ubud lho.. Nyatanya di Bali ada begitu banyak desa wisata yang wajib banget nih untuk diexplore. Salah satunya adalah desa wisata yang terletak di Kabupaten Klungkung ini. Tak hanya alam yang memukau, desa ini juga menawarkan berbagai aktivitas wisata, mulai dari wisata edukasi hingga adventure.

 

WhatsApp Image 2021-12-30 at 18.14.27Instagram: @edi.andhika

 

Desa Aan, begitulah nama desa wisata yang kini sedang banyak digandrungi oleh para pelancong. Berada di wilayah Kecamatan Banjarangkan, dengan luas 398 hektar, Desa Aan memiliki keunikannya sendiri seperti air terjun, persawahan, hingga perbukitan dengan view pointnya. Desa Aan memiliki beberapa spot air terjun seperti Aan Secret Waterfall, Air Terjun Petapan, serta Air Terjun Tebing Katik Sai. Ketiga air terjun ini tentu memiliki keunikannya masing-masing, maka dari itu, satupun tak ada yang boleh terlewat ya!


AAN 2

Puas menelusuri air terjun, saatnya beristirahat di Petapan Park. Di sini, pengunjung dapat beristirahat dengan pemandangan hamparan persawahan nan hijau yang berpadu sempurna dengan barisan perbukitan di kejauhan. Nikmati berbagai kuliner khas Desa Aan yang tentunya akan memanjakan lidah Anda. Jangan lupa cicipi jajanan Bali khas Kabupaten Klungkung yakni Jajan Laklak juga ya. Pada areal ini juga terdapat beberapa aktivitas yang juga dapat dinikmati wisatawan seperti, bermain river tubing, hingga memanen madu lebah trigona (lebah hitam). Tak berhenti disitu, pada saat tertentu masyarakat juga kerap melakukan aktivitas penanaman pohon dan wisatawan sangat diperbolehkan untuk mengikuti kegiatan ini.


AAN 1

Berada di Desa Aan tak lengkap rasanya jika belum berkunjung ke Puncak Pengukur-Ukuran. Dari puncak bukit ini, wisatawan dapat melihat wilayah Desa Aan dengan bebas. Mulai dari sunrise hingga sunset, semua terlihat apik dari tempat ini. Gunung, sawah, hingga laut menjadi perpaduan sempurna untuk konten sosial media. Tak hanya sebagai gardu pandang, bukit ini memiliki legendanya tersendiri loh. Mau tau seperti apa? Yuk langsung datang ke Desa Wisata Aan, Klungkung, Bali!



Cari tahu juga desa wisata lainnya di www.godestinationvillage.com